Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu HSU Gelar Apel Pagi, Siap Sukseskan Peringatan HUT ke-80 RI

Bawaslu HSU Gelar Apel Pagi, Siap Sukseskan Peringatan HUT ke-80 RI

Amuntai - Dalam rangka menyambut dan mempersiapkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Hulu Sungai Utara menggelar apel pagi, Senin 4 Agustus 2025 , di halaman kantor Bawaslu.

Apel pagi dipimpin oleh Agus Salim selaku Koordinator Sekretariat , yang menyampaikan arahan terkait pentingnya peran serta seluruh jajaran Bawaslu dalam menyemarakkan peringatan Hari Kemerdekaan sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa para pahlawan serta perwujudan semangat kebangsaan dalam tugas pengawasan pemilu.

“Kita tidak hanya memperingati Hari Kemerdekaan sebagai seremonial, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat integritas dan semangat pengabdian dalam menjaga demokrasi yang jujur, adil, dan bermartabat,” tegasnya.

Dalam apel tersebut juga dibahas agenda internal Bawaslu terkait partisipasi dalam rangkaian kegiatan HUT RI, seperti lomba kebersihan kantor, pemasangan bendera Merah Putih, hingga keikutsertaan dalam upacara 17 Agustus mendatang.

Bawaslu HSU berkomitmen untuk turut berperan aktif dalam menyemarakkan bulan kemerdekaan, tanpa mengesampingkan tugas utama sebagai pengawas pemilu